Madrid - Real Madrid telah banyak mendapatkan pemain di musim panas tahun ini. Kini, Los Blancos disarankan untuk segera memboyong Kylian Mbappe.
Madrid tengah membangun kekuatan untuk mengarungi musim 2019/2020. Tim besutan Zinedine Zidane ini bahkan gerak cepat dalam belanja pemain.
Sudah ada lima pemain yang sejauh ini didapat Madrid, yakni Eder Militao, Eden Hazard, Luka Jovic, Rodrygo Goes, dan Ferland Mendy. Madrid diyakini belum berhenti belanja.
Mantan pemain Madrid, Christian Karembeu, menyarankan untuk segera membeli Mbappe. Mbappe pada musim 2018-2019 jadi pencetak gol terbanyak untuk Paris Saint-Germain dengan torehan 39 gol.
"Madrid harus menandatanganinya sekarang! Presiden (Florentino Perez) tahu itu. Mbappe luar biasa, tetapi juga sangat mahal," kata Karemebu dalam wawancaranya dengan El Mundo.
"Saya berharap melihat Mbappe bermain untuk Madrid suatu hari nanti. Dia harus mengerti, bahwa tidak ada klub yang sebanding Madrid," tegasnya.
0 komentar:
Posting Komentar